jam sekarang

Kamis, 12 April 2012

Zulkifli : Dia (Marwan) Mengacungkan Jari Tengah


ZULKIFLI SYUKUR
BEK sayap Persib Bandung, Zulkifli Syukur mengungkapkan striker Persegres Gresik United, Marwan Sayedeh melakukan tindakan tidak terpuji yang memancing terjadinya kericuhan.
Bahkan dalam rekaman video, Marwan terlihat sempat mencoba melakukan aksi pemukulan kepada Zulkifli.
Insiden yang terjadi seusai laga Persib lawan Persegres tersebut juga berujung pada aksi pemukulan yang dilakukan petugas keamanan internal tim Persib kepada Marwan.
Zulkifli mengungkapkan Marwan melakukan provokasi dengan mengacungkan jari tengah ke arah wajah Zulkifli.
“Tadi dia mengacungkan jari tengah ke wajah saya,” ujar Zulkifli saat dihubungi sejumlah wartawan, Rabu malam (11/4).
Zulkifli menambahkan, sikap tersebut tidak sepatutnya dilakukan Marwan yang notabene merupakan pemain asing. Zulkifli mengatakan, pemain asing seharusnya bisa memberi teladan, bukanya berkelakuan buruk.
“Itu tidak sopan. Sebagai pemain asing dia seharusnya menunjukan sikap terpuji,” tegasnya
sumber persibholic.com

Klasmen

Liga Super Indonesia 2012/13

Pertandingan Kandang Tandang Gol
  P Ma M I K M I K M I K GM GK
Keterangan: P: Jumlah Poin    M: Jumlah Kemenangan    I: Jumlah Hasil Imbang    K: Jumlah Kekalahan    Ma: Total Main    GM: Gol Memasukkan    GK: Gol Kemasukan
1 Persipura 41 17 12 5 0 8 1 0 4 4 0 38 6
2 Arema 35 17 11 2 4 8 0 0 3 2 4 34 16
3 Sriwijaya FC 35 17 11 2 4 6 2 1 5 0 3 32 24
4 Persib 34 17 10 4 3 8 1 0 2 3 3 38 22
5 Mitra Kutai Kartanegara 32 17 10 2 5 6 1 1 4 1 4 32 26
6 Barito Putra 25 17 7 4 6 7 1 0 0 3 6 26 23
7 Persisam Putra Samarinda 25 17 6 7 4 5 3 1 1 4 3 23 21
8 Persiram 23 17 5 8 4 3 5 1 2 3 3 21 20
9 Persiwa Wamena 23 17 7 2 8 6 1 1 1 1 7 24 24
10 Persiba Balikpapan 20 17 5 5 7 5 2 2 0 3 5 20 23
11 Persepam Madura United 20 17 5 5 7 3 3 2 2 2 5 20 29
12 Persela 19 17 5 4 8 4 3 2 1 1 6 24 25
13 Gresik United 19 17 5 4 8 3 2 4 2 2 4 20 28
14 Pelita Bandung Raya 15 17 3 6 8 2 3 3 1 3 5 18 27
15 Persita Tangerang 15 17 3 6 8 2 4 2 1 2 6 14 26
16 PSPS Pekanbaru 14 17 3 5 9 3 2 3 0 3 6 15 31
17 Persidafon 13 17 3 4 10 2 2 4 1 2 6 17 31
18 Persija 12 17 3 3 11 1 3 5 2 0 6 15 29

M Agung, Senang Sebagai Starter dan Menang

Bandung - Pemain muda Persib Bandung M Agung Pribadi mengaku bersyukur bisa diberi kepercayaan tampil menjadi starter di laga perdana timnya diputaran dua kompetisi Indonesian Super League (ISL) kontra Gresik United di Stadion Siliwangi Bandung, Rabu (11/4/2012) kemarin.

Kebahagian Agung, diakuinya kembali memuncak saat timnya sukses memenangkan laga panas itu. Meski hanya bisa meraih skor tipis 1-0, namun ia menilai dari segi kekuatan timnya, Persib tampil cukup dominan.

"Alhamdulilah saya diberi kepercayaan untuk bermain. Rasa senang saya sepertinya bertambah dua kali lipat karena tim mendapatkan kemenangan," kata Agung (sapaan akrab M Agung Pribadi), Kamis (12/4/2012).

Dengan waktu 45 menit, secara konsisten Agung menggunakan kesempatan itu dengan baik. Terbukti saat serangan tim berjuluk Laskar Joko Samudro itu, dapat dipatahkan dengan baik.

Namun meski begitu, Agung mengakui bila dirinya belum bisa memberikan permainan terbaiknya saat laga kemarin. Keinginan untuk selalu bermain dilapangan menjadi harapan kedepannya, untuk membuktikan bila dirinya mampu memberikan yang terbaik bagi tim kebanggaan Kota Kembang ini.

Along Senang Bisa Duet Dengan Souza

Bandung - Penyerang anyar Persib Bandung Noh Alam Shah atau yang akrab disapa Along mengaku senang memiliki tandem pemain hebat seperti Marcio Souza. Along pun berharap, dirinya dan Marcio mampu tampil bagus untuk memberikan kemenangan bagi Maung Bandung.

"Marcio pemain yang hebat dan sudah terbukti kualitasnya. Saya senang karena bisa tampil duet dengannya. Mudah-mudahan kita berdua bisa terus memberikan yang terbaik bagi Persib," tegas Along kepada wartawan.

Seperti diketahui, duet Souza-Along menjadi duet maut Persib pada laga kontra Gresik United di stadion Siliwangi Bandung, Rabu (11/4/2012). Meski tidak mencetak gol di laga perdana mereka, namun pergerakan keduanya cukup membuat pertahanan Gresik United kocar kacir.

Caretaker Pelatih Persib Bandung Robby Darwis tak segan-segan memberikan pujian bagi keduanya. "Dua penyerang baru kita sudah menunjang tim. Mereka tampil bagus sesuai yang kita harapkan. Padahal mereka baru latihan seminggu dengan kita, tetapi sudah bermain bagus dan menyatu dengan tim. Mudah-mudahan keduanya bisa semakin padu dengan tim," ujar Robby kepada wartawan usai laga

Atep Yakin Persib Bakal Tampil Makin Baik

Bandung - Gelandang Persib Bandung Atep mengaku tidak masalah dan puas melihat permainan kedua bomber anyar Maung Bandung, Noh Alam Shah dan Marcio Souza.

Meski belum terlalu padu dengan skema permainan tim, Atep menilai kedua eks pemain Arema Indonesia tersebut dapat dengan mudah beradaptasi dalam skema permainan tim.

"Buat saya tidak masalah. Mereka pemain yang bagus. Skema permainan tim yang baru ini juga bukan masalah, karena secara perlahan kita bisa tampil lebih baik lagi. Apalagi keduanya adalah pemain profesional, jadi tidak sulit untuk mereka menyatu dengan tim," jelasnya usai laga melawan Gresik United di Stadion Siliwangi, Rabu (11/4/2012).

Sementara itu, terkait absennya Abanda Herman, Maman Abdurahman, dan Hariono, Atep mengatakan memang sedikit mempengaruhi kekuatan tim. Meski begitu, Atep menilai permainan M Agung Pribadi dan Wildansyah sudah cukup efektif dalam menjaga pertahanan Maung Bandung.

"Ya, memang ada pengaruhnya. Tetapi tidak masalah, karena pemain muda kita seperti Agung dan Wildansyah, sudah menjalankan tugasnya dengan baik. Saya pikir, mereka sudah main bagus dalam pertandingan tadi. Memang mereka masih butuh jam terbang, tetapi saya yakin mereka dapat terus berkembang lebih baik," jelasnya.

"Saya juga senang, karena akhirnya para pemain yang jarang diberikan kesempatan untuk tampil, sekarang punya kesempatan lagi. Mudah-mudahan ini menjadi langkah baik buat kita, agar kekompakan pemain bisa terjaga dengan baik," imbuhnya.
sumber inilahjabar.com

Pemukul Marwan Memaki Dalam Bahasa Arab

Bandung – Pemain GU Marwan Sayedehmengaku tersinggung dengan perlakuan pihak keamanan Persib, yang memukul dan mengeluarkan kata-kata kasar kepadanya.
"Saya kecewa dengan perlakuan petugas panpel itu. Dia mengeluarkan kata-kata kotor kepada saya dalam bahasa Arab," kata Marwan, kemarin.
Pelatih Gresik United Abdulrahman Gurning mengecam aksi pemukulan terhadap pemainnya. Gurning menegaskan, tidak seharusnya panpel memukul pemain.
"Saya sangat kecewa, karena ada salah satu oknum panpel memukul pemain kami. Saya tahu yang memukul Marwan. Saya tak habis pikir, panpel seharusnya melindungi. Tetapi justru mencelakakan pemain kami. Saya akan serahkan persoalan ini ke manajemen, apakah akan dilaporkan kepada pihak berwajib atau tidak. Pemukulan ini masuk tindak kriminal," tegas Gurning.
Sementara itu, Manajer Persib Umuh Muchtar mengatakan, insiden anarkis itu terjadi akibat aksi provokasi yang dilakukan para pemain Gresik United. Meski demikian, dia akan segera memperingatkan para pihak pengamanan agar insiden seperti itu tak lagi terulang.
 

shout box

My Blog List

jam sekarang

About Me

Foto Saya
Si Ceuwid
Terima Kasih Telah Berkunjung Di Imah PERSIB,Blog yang mengupas tentang berita PERSIB.
Lihat profil lengkapku
Imah PERSIB Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template